Perampok Minimarket di Tangerang Berhasil Kabur, Ini Kesaksian Korban
Tangerang, Banten - Upaya pembebasan tiga sandera pegawai minimarket yang disekap perampok berlangsung dramatis. Upaya pembebasan juga diwarnai baku tembak antara polisi dan perampok. Namun sayang, para perampok berhasil melarikan diri.
Polisi sempat mengeluarkan tembakan peringatan pada para pelaku yang diduga masih berada di dalam lokasi.
Menurut salah seorang karyawan, Ikhsan, perampok yang menyatroni minimarket tempatnya bekerja sebanyak tiga orang dan membawa senjata.
"Ada tiga orang bawa senjata api dan golok," kata Ikhsan, Rabu (20/4/2022) dini hari.
Ikhsan menambahkan, ia dan rekannya disekap dan dikurung di dalam gudang minimarket.
Menurut Ikhsan, para perampok berhasil menggasak uang tunai yang ada di minimarket itu.
Sebelumnya, perampokan dan penyanderaan terjadi di Alfamart Jatake Kadusirung, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Selasa malam 19 April 2022 sekitar pukul 23.00 WIB.
Para perampok hingga pukul 00.16 WIB masih bersembunyi di dalam toko. Puluhan anggota Brimob dan Polres Tangerang Selatan dikerahkan kemudian mengepung toko tersebut.