Digoda begini sama Tante Ernie, Gading Marten salah tingkah: Langsung nyess gitu!
Tante Ernie adalah seorang selebgram Tanah Air yang dikenal karena memiliki badan yang indah meski sudah berusia 45 tahun.
Di sosial medianya, Tante Ermie pun kerap membagikan perihal cara membentuk badan agar bisa indah dan proporsional di usia yang tak lagi muda.
Uniknya, ketika menjadi bintang tamu di salah satu podcats, Tante Ernie justru sukses membuat Gading Marten yang kala itu sebagai host menjadi salah tingkah. Seperti apa? Simak ulasan berikut.
Tante Erni adalah seorang ibu rumah tangga dan juga selebgram cantik yang memiliki 3 orang anak. Bahkan satu di antaranya sudah masuk jenjang perguruan tinggi.
Ia menjadi viral karena bentuk tubuhnya yang diinginkan banyak orang hingga disebut sebagai pemilik body goals. Hal itu lantaran di usianya yang menginjak 45 tahun, ia masih bisa mempertahankan bentuk tubuh yang indah dan seksi.
Sehingga tak heran jika ia banyak disanjung orang-orang yang menginginkan bentuh tubuh serupa. Ia pun kerap membagikan cara senam dan berolahraga guna membentuk tubuh indahnya.
Tante Ernie pernah hadir menjadi bintang tamu di podacst Kuy Entertainment di mana Gading menjadi host-nya. Kala itu Gading berbincang soal umur dan ternyata perbedaan umur keduanya tidak terlalu jauh.
"Aku sekarang 39," ujar Gading pada Tante Ernie dalam sebuah video yang tayang di YouTube Kuy Entertainment pada Desember 2021 tersebut.
"Oh, gak jauh beda sih ama gue, gue 45," jawab wanita cantik tersebut, dikutip Hops.ID pada 16 Juli 2022.
Lebih lanjut, Tante Erni menggoda Gading dengan tidak ingin dipanggil Tante dan memilih untuk dipanggil nama saja karena perbedaan umur diantara keduanya yang tidak terlalu jauh.
Namun, ketika dirinya dipanggil Mas oleh Tante Ernie, Gading langsung salah tingkah dan merasa senang dipanggil demikian.
Hal itu karena ia memang senang jika dipanggil Mas oleh wanita karena dirinya ada keturunan Jawa dari sang ibu.
"Aku paling suka dipanggil mas, aku tuh kalau tiba-tiba orang panggil aku mas, langsung nyess gitu," jawab Gading dengan salah tingkah.
"Soalnya aku dipanggil nyokap kan mas, mas Gading gitu, kan orang Jawa, jadi kalau ada cewek manggil mas itu langsung hah gimana gitu," lanjutnya.
Respon netizen
Netizen pun menyoroti sikap Gading tersebut yang terlihat salah tingkah ketika dipanggil Mas oleh Tante Ernie sehingga ikut berkomentari hal tersebut.
"Bener itu mas, kl pas chatting sm temen perempuan dipanggil mas itu rasanya jleeb....wkwkwkwk," ujar salah seorang netizen.
"Ih panggil emba dong,.. jangan tante..!! Hahahahaha," lanjut yang lain.
"Fix gading masih kena mental urusan sama cewe. Kek trauma gitu," komentar netizen lainnya.***