Syuting bareng bertahun-tahun, Maya Septha akhirnya bongkar sikap asli Sule di lokasi yang ternyata...
Maya Septha mengungkapkan bagaimana sosok komedian Sule di matanya. Memang beberapa waktu terakhir, Sule sedang menjadi sorotan publik.
Hal itu karena perceraiannya dengan Nathalie Holscher. Banyak netizen yang menyoroti sikap asli Sule yang sebenarnya.
Sebab, Sule kerap dibanding-bandingkan dengan rekan kerjanya Andre Taulany. Publik figur seperti Nunung mengaku lebih pilih Andre dibandingkan Sule. Kenapa? Simak ulasan berikut.
Maya Septha ungkap sikap asli Sule
Maya Septha pernah terlibat dalam satu program acara yang sama dengan komedian Sule dan Andre Taulany selama bertahun-tahun.
Maya telah melewati berbagai lika-liku ketika menjalani kegiatan syuting dalam program acara tersebut.
"Begitu lah ya seru, menyenangkan, ramai, ada macam-macam, capek, bertahun-tahun kan jadi banyak ngelewatin dari nol sampai udah agak berkembang programnya," kata Maya Septha dilansir Hops.ID dari YouTube STARPRO Indonesia pada Selasa, 2 Agustus 2022.
Berkat acara itu, Maya Septha banyak mengambil pelajaran dari komedian senior seperti Sule dan Andre.
"Aku dasarnya bukan pelawak tapi ikutin saja alurnya gimana. Mereka cara mainnya, tek toknya gimana aku ngikut saja," tuturnya.
Bicara soal sosok Sule, Maya Septha menilai bahwa ayah lima anak itu adalah sosok yang sangat kreatif dalam bidang seni.
"Seperti apa ya? Ya begitu lah, seniman banget. Temperamen tuh gimana ya? Suka marah?," ujarnya.
Saat ditanya apakah Sule merupakan tipe orang yang mudah marah atau tidak, Maya Septha berusaha menjelaskan berdasarkan pandangannya.
Kata Maya, Sule adalah tipe pria yang lebih banyak menghabiskan waktu sendiri ketika berada di lokasi syuting. Semua itu demi kelancaran program acara mereka.
"Mungkin gini ya kan kerjanya capek, dan dia harus kreatif banget kayak harus ngelucu harus memperlakukan tamu-tamu yang datang," jelasnya.
"Jadi mungkin lebih banyak tekanannya. Kayak perlu banyak sendiri, lebih suka sendirian mungkin dia butuh brainstorming," sambung Maya.
Nunung pilih Andre daripada Sule
Sosok Sule sebelumnya juga pernah disampaikan oleh komedian Nunung. Saat itu Nunung menjawab pertanyaan Andre Taulany.
Nunung diminta untuk memilih antara Andre atau Sule. Komedian 59 tahun itu mengaku lebih memilih Andre dibanding Sule.
Hal tersebut karena Nunung masih merasa takut ketika melontarkan candaan dengan Sule. Sementara bersama Andre, Nunung merasa bebas.
"Aku bermain sama Andre itu lepas kalau sama Sule terus terang masih ada rasa ketakutan. Aku takut keliru, takut nanti apa," jelas Nunung.
Tapi, bukan berarti Nunung tak suka dengan Sule. "Bukan aku enggak suka sama Sule, Sule the best cuman aku merasa bahwa masih ada rasa takut untuk melawak sama mereka. Merasa timing enggak tepat nanti gimana," ujarnya.
Hanya saja, Nunung merasa bekerjasama dengan Andre lebih nyaman dibanding dengan komedian pemilik nama asli Sutisna tersebut.
"Kalau sama kamu aku tuh mau nroncol, mau apa, mau apa itu kayaknya nyaman-nyaman saja," ucapnya.
Hubungan Nunung dan Sule pun baik-baik saja. Perempuan asal Surakarta ini mengaku banyak belajar dari Sule.
"Enggak (ada perselisihan sama Sule), Sule the best. Saya banyak belajar dari dia, banyak belajar dari kamu," pungkas Nunung. ***