Banting tulang beli seragam, seorang ayah menangis melihat seragam sekolah anaknya rusak
Senin besok, 18 Juli 2022, anak sekolah di semua wilayah di Indonesia akan mulai kembali belajar.
Banyak persiapan orang tua untuk anaknya dalam menyambut tahun ajaran baru di sekolah, mulai dari buku, tas, sepatu hingga seragam.
Meskipun tak wajib, namun orang tua ingin anaknya senang hingga semampu mungkin membelikan semua yang baru, termasuk seragam sekolah.
Menjadi sosok orang tua, seorang ayah pasti akan banting tulang demi anaknya yang sekolah.

Sepatu, buku hingga seragam memang tak murah, namun seorang ayah tentu tak akan begitu saja menyerah.
Perjuangan yang tak mudah untuk mendapatkan itu semua akan hilang saat melihat anak memakai dan menggunakannya.
Sebuah video yang beredar di media sosial belum lama ini memperlihatkan seorang ayah yang menangis pilu.
Rumahnya terkena banjir dan menyisakan lumpur tebal.
Bukan harta benda, pria itu menangis karena seragam sekolah anaknya rusak akibat banjir tersebut.
Dengan memegang dan mencium seragam
sekolah anaknya, pria ini terus menangis.
"Ya Allah gusti...ya Allah," isak tangis seorang ayah, seperti dikutip Hops.ID, Minggu, 17 Juli 2022.
Terlihat dalam video itu tumpukan lumpur di rumah dan sekelilingnya.
Belum diketahui lokasi tersebut, namun dalam dua terakhir memang banyak wilayah di Indonesia yang diguyur hujan lebat.
Tak sedikit banjir melanda daerah-daerah tersebut karena curah hujan yang tinggi.
Setidaknya, video ini menggambarkan perjuangan dan rasa cinta seorang ayah untuk anaknya.***