Beranda
/ TPNPB-OPM Rampok & Telanjangi 9 Warga di Paniai, 1 Diantaranya Anggota TNI Bernama Sertu Bayu Prasetyo
TPNPB-OPM Rampok & Telanjangi 9 Warga di Paniai, 1 Diantaranya Anggota TNI Bernama Sertu Bayu Prasetyo
Paniai, TPN-PB OPM merampok dan menelanjangi 9 orang warga di Paniai, Papua. Satu korban diantaranya merupakan anggota TNI.
Hal itu disampaikan Dirkrimum Polda Papua Kombes Faizal Rahmadani, seperti dilansir Nabire.Net dari Detikcom.
“Telah terjadi aksi pengadangan dan perampokan terhadap 8 masyarakat sipil dan 1 anggota TNI,” kata Dirkrimum Polda Papua Kombes Faizal Rahmadani.
Peristiwa disebut terjadi di Kampung Baguwo, Distrik Topiyai, Kabupaten Paniai pada Jumat (7/10) sekitar pukul 15.50 WIT. Satu anggota TNI yang turut menjadi korban ialah Sertu Bayu Prasetyo.
“Sekitar pukul 15.50 WIT pada saat tiba di Kampung Baguwo, Distrik Topiyai 8 masyarakat sipil beserta 1 orang anggota TNI diadang oleh sekitar 20 orang anggota TPNPB-OPM,” ungkap Faizal.
Faizal mengatakan kelompok tersebut mengadang korban dengan menggunakan 4 senjata api (senpi), masing-masing 1 pucuk mouser, SS1 V1, SS1 V2 , dan senjata rakitan. Para anggota OPM tersebut juga sempat menanyakan kepada korban mengenai kepemilikan senjata atau amunisi selanjutnya korban ditendang menggunakan popor senjata sambil ditelanjangi.
“Masyarakat sipil dan anggota TNI tersebut diperintahkan untuk keluar dari truk dan pihak TPNPB-OPM tersebut menanyakan bahwa ‘kalian ada yang membawa senjata atau amunisi atau tidak’ dan dijawab ‘tidak ada’. Pihak OPM tersebut menendang serta memukul ke-8 orang tersebut dengan menggunakan popor senjata sambil ditelanjangi,” tuturnya.